KESERUAN SAMBANG REM FM UNNES KE TVKU SEMARANG

KESERUAN SAMBANG REM FM UNNES KE TVKU SEMARANG

By Divisi News 6 min read
KESERUAN SAMBANG REM FM UNNES KE TVKU SEMARANG

KESERUAN SAMBANG REM FM UNNES KE TVKU SEMARANG 


Kamis (03/08) -  Akademia tentunya sudah tidak asing bukan dengan TVKU Semarang? Radio Ekspresi Mahasiswa atau REM FM UNNES telah berkunjung ke gedung TVKU  di Kampus Udinus Gedung E lantai 2, Semarang.  Pada kunjungan kali ini, tim REM FM yang ditemani oleh Kak Fitri selaku perwakilan dari tim marketing TVKU Semarang melakukan berbagai kegiatan seru, mulai dari sharing session, berbagi tips and trick terkait penyiaran, hingga melakukan studio tour. 


Tim REM FM yang dihadiri oleh 4 orang diberikan kesempatan untuk menilik secara langsung studio siaran dari TVKU Semarang. Tidak hanya menilik studio siaran saja, namun tim REM FM  juga diajak untuk berkeliling melihat berbagai studio yang ada di gedung TVKU, mulai dari studio siar, ruang editing, ruang controlling yang berisi seorang produser dan audioman, hingga ruang pembuatan skrip untuk siar. 


Kunjungan REM FM ke TVKU Semarang tentunya membawa banyak pengetahuan baru diantaranya mengetahui bagaimana proses produksi berbagai konten TVKU Semarang, tips untuk menggaet pendengar, bagaimana cara membentuk sistem kerja yang baik, hingga bagaimana proses dan cara untuk mengembangkan suatu radio komunitas. Kak Fitri juga menyampaikan berbagai proses di balik suksesnya TVKU Semarang hingga saat ini yang tentunya menambah semangat REM FM UNNES untuk terus menjadi radio komunitas terbaik. TVKU Semarang juga membuka berbagai kesempatan untuk jalinan  kolaborasi bersama REM FM, salah satunya yaitu dalam kegiatan magang yang terbuka untuk Akademia yang berkeinginan belajar di TVKU Semarang. Dengan adanya kolaborasi yang solid antara TVKU Semarang dan REM FM diharapkan dapat membuka dunia baru untuk saling belajar bersama dan bertukar pikiran untuk saling berkomitmen menghasilkan berbagai produk konten yang kreatif dan unik.