Belajar Sambil Bermain, Rumah Mentari Baksos UNNES Hadirkan Edukasi Interaktif
Belajar Sambil Bermain, Rumah Mentari Baksos UNNES Hadirkan Edukasi Interaktif
Semarang— Sekolah Binaan Rumah Mentari, yang merupakan bagian dari UKM Bakti Sosial Universitas Negeri Semarang (UNNES), menutup akhir tahun dengan kegiatan spesial bertajuk Petualangan Akhir Tahun, di Rusunawa Kaligawe, Kota Semarang, Sabtu (16/11/2024). Program ini menjadi momen berharga bagi anak-anak binaan Rumah Mentari untuk belajar sambil bermain.
Kepala Departemen Pendidikan Rumah Mentari, Sekar Wahyuning Tias, menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan sekaligus membangun keterampilan praktis.
“Melalui konsep kreatif seperti pos edukasi, simulasi, dan aktivitas refleksi, kami berharap anak-anak tidak hanya mendapatkan ilmu, tetapi juga memiliki kenangan yang menginspirasi untuk terus belajar dan berkembang,” jelasnya.
Kegiatan ini mengusung konsep kreatif dengan menghadirkan tiga pos edukatif, yakni Pos Apotek Hidup yang mengenalkan tanaman obat dan kegunaannya, Pos Kenang-Kenangan untuk berbagi cerita dan pengalaman, serta Pos Bazar yang melatih keterampilan sosial dan ekonomi anak-anak. Sebagai puncaknya, dilakukan simulasi kebakaran sebagai edukasi kesiapsiagaan secara interaktif, di mana anak-anak belajar menghadapi situasi darurat dengan tenang dan terorganisir melalui rintangan serta rute yang telah ditentukan.
Sementara itu, Ketua UKM Bakti Sosial, Fendi Aji Pradana, juga menyampaikan apresiasinya terhadap antusiasme anak-anak binaan dan para relawan Rumah Mentari.
"Acara ini menjadi bukti bahwa pendidikan tidak selalu harus dilakukan di dalam kelas. Dengan metode kreatif seperti ini, anak-anak lebih mudah memahami dan menikmati proses belajarnya,” terangnya.