Mudik Idul Adha di Tengah Corona

Rasa rindu keluarga dan kampung halaman yang sempat tertunda saat PSBB selama perayaan Idul Fitri kemarin kini sudah tak tertahankan lagi

By Divisi News 6 min read
Mudik Idul Adha di Tengah Corona

Rasa rindu keluarga dan kampung halaman yang sempat tertunda saat PSBB selama perayaan Idul Fitri kemarin kini sudah tak tertahankan lagi. Sejalan dengan hal tersebut, seperti yang dilansir dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan bahwa tidak ada kebijakan pelarangan mudik seperti pada Idul Fitri tahun ini. Terlebih karena Idul Adha tahun ini jatuh pada Hari Jumat, sehingga memungkinkan masyarakat untuk menghabiskan libur akhir pekannya bersama keluarga di kampung halaman.

Kemudian, terkait kriteria dan persyaratan perjalanan orang, Kemenhub masih mengacu pada Surat Edaran Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nomor 9 Tahun 2020.

Lonjakan arus mudik Idul Adha tahun 2020 terjadi pada sore hari kemarin tepatnya Kamis, 30 Juli 2020. Kemudian untuk arus balik diperkirakan akan meningkat pada Minggu, 2 Agustus 2020 sore hingga malam.

Dilansir dari CNN Indonesia.Com, untuk menjamin kelancaran mudik, Polda Metro Jaya menyiapkan 28 posko pengamanan di sejumlah titik dengan melibatkan 749 personel untuk mengawal pos pengamanan yang ditujukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas selama perayaan Idul Adha.

Daftar 28 pos pengamanan mudik Iduladha Polda Metro Jaya:

Pos Pengamanan Akhir Pekan Panjang di Jalur Tol

1. Cikunir 5, km 10.

2. Parking Bay km 18.

3. Rest area km 19.

4. Rest area km 33.

5. Rest area km 39.

6. Rest area Kunciran arah Merak km 13.

7. Exit tol Cibubur arah Bogor depan Buperta.

Pos Pengamanan Arus Balik Jalur Tol

1. Parking Bay km 34.

2. Cikunir 2 km 32.

3. Rest area km 29.

4. Rest area km 10.

5. Rest area km 6.

6. Rest area Karang Tengah km 14.

Pos Pengamanan Jalur Arteri

1. Pangkalan Jati.

2. Bekasi Cyber Park (BCP).

3. Ganda Suka.

Pos Pengamanan Angkutan Umum

1. Terminal bus Kampung Rambutan.

2. Terminal bus Pulo Gebang.

3. Stasiun Gambir.

4. Stasiun Senen dan Jatinegara

5. Bandara Soekarno Hatta.

6. Bandara Halim PK.

7. Pelabuhan Tanjung Priok.

Pos Pengamanan Lokasi Wisata

1. Kebun Binatang Ragunan.

2. TMII.

3. Ancol.

4. Monas.

5. Kota Tua.

Idul Adhanya Sobat Akademia gimana nih? Ikut mudik atau malah udah mudik duluan? :D